Langsung ke konten utama

Android Go Lebih Ringan Optimal untuk Smartphone Murah

Tahun-tahun lalu Google mengumumkan proyek Android One yang disediakan untuk negara-negara berkembang. Selanjutnya pada Google I/O mengumumkan peluncuran Android Go.

Tujuan dari Android Go adalah mengoptimalkan versi sistem operasi untuk perangkat low-end (murah). Jadi sistem yang dioptimalkan bisa bekerja lebih ringan pada smartphone dengan ram 512MB sampai 1GB, serta prosesor kelas bawah dan penyimpanan terbatas.

Perusahaan ini juga menyertakan aplikasi versi lite dari aplikasi google untuk perangkat Go, diantara versi litenya tersedia di play store seperti Files Go, Google Go, YouTube Go dan lainnya. Google Play Store telah disetel, memungkinkan untuk menyoroti aplikasi ysng dirancang berjalan paling baik untuk perangkat yang digunakan.

Dengan kata lain perangkat Android Go adalah inspiratif untuk membuat smartphone low-end memiliki kecepatan dan keandalan kinerja yang lebih baik dan optimal.

Kelebihan Android O Edisi Go

Edisi Go ini bisa dibilang juga sebagai versi ringan dari Android O, yang memiliki kelebihan sebagai berikut.

Kecepatan Performa

Kecepatan dan keandalan perangkat rendah, rata-rata aplikasi akan berjalan lebih cepat 15 persen, dan masih ada banyak pengoptimalan seperti ini.

Sistem yang lebih kecil

Ukuran OS yang telah diminimalkan, serta aplikasi yang ringan dan kecil (aplikasi bawaan), menjadikannya lebih banyak ruang penyimpanan kosong.

Penghematan Data

Sistem penghematan data yang diaktifkan secara default. Contohnya penghemat data chrome, fitur pengaman untuk mengontrol aplikasi yang menggunakan data pada latar belakang.

Perbedaan Android One dan Android Go

Sedikit tambahan Android One dan Go itu berbeda. Dimanana Android One adalah perangkat smartphone yang di dukung oleh Google. Contoh: Xiaomi Redmi A1 adalah salah satu Android One, yang merupakan hasil kerja sama antara Xiaomi dan Google. Bisa dilihat OS yang digunakannya ialah Android murni, dan bukan MIUI.

Sedangkan Android Go adalah sebuah Operasi Sistem Android yang telah di optimalkan dan ditujukan untuk smartphone low-end. Dan menarik para produsen smartphone untuk menggunakannya pada kelas low-end.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membuat Komentar Blogger Simple SEO Ringan dengan Schema.org

Komentar merupakan salah satu bagian dari blog yang digunakan untuk pertanyaan, pendapat, dan bisa juga berdiskusi. Komentar bawaan blogger tersedia dalam 2 jenis yaitu yang biasa tidak ada fitur balas komentar (Comments) dan yang bertingkat (Threaded Comments) dengan fitur balas komentar. Kedua jenis komentar tersebut tidak menyertakan schema data terstruktur, yang tentunya berfungsi untuk SEO. Dengan adanya schema.org komentar yang positif dapat dengan mudah dibaca / index oleh mesin google dan tentunya dapat berguna untuk reputasi blog di pencarian google. Karena google sendiri juga menggunakan komentar untuk menilai konten, intinya reaksi pengunjung setelah membaca artikel. Mungkin dengan ditambahkannya schema akan lebih baik jika dibandingkan dengan tanpa schema. Blog ManKoin menggunakan komentar dengan schema.org, pada postingan kali ini membahas tentang membuat komentar dengan banyak fitur tapi sederhana. Awalnya ini dari blogger lain yang meminta membuat komentar seperti blog

Emulator Android terbaik 2020, Cepat dan Ringan

Emulator merupakan suatu software yang memungkinkan untuk menjalankan sistem operasi android. Dengan emulator, menjalankan aplikasi-aplikasi android akan terasa lebih nyaman sebab memiliki layar yang lebih luas. Terdapat banyak software emulator yang membuat kita kesulitan untuk memilih nya, di sini membahas beberapa Emulator ringan, terbaik, dan mungkin bisa memilih mana yang cocok untuk di pakai komputer atau laptop kamu. Memu, Emulator Android yang Sangat Cepat dan Ringan Memu adalah emulator yang sangat cocok untuk bermain games. Banyak game yang kompatibel, tetapi sebagian aplikasi tidak kompatibel dengan emulator memu, seperti chrome dan lainnya, jikalau kompatibel mungkin hanya sedikit. Memu juga dilengkapi dengan akses root juga. Dalam segi tampilan layaknya seperti android dan desain emulatornya menarik dan rapi. Untuk performanya terbilang ringan dan cocok dengan spesifikasi yang rendah. Memu bisa di dapatkan dan di unduh gratis dan tidak ada iklan dalam emulator ini. Sistem

Nama Bagian Komponen Halaman blog dan penjelasannya

Bagian-bagian blog itu harus diketahui oleh seorang blogger. Bagi yang baru mengenal dan membuat sebuah blog atau istilah masih seorang pemula mungkin ada bagian yang tidak dimengerti nama dan kegunaannya. Beberapa bagian dari blog itu ada yang penting dan ada juga yang hanya untuk pelengkap saja. Dalam membuat sebuah bagian dari blog, banyak para blogger yang sudah mahir menyediakan tutorial mengelola blog. Seperti halnya membuat,menambah,mengedit, dan memodifikasi bagian-bagian pada halaman blog. Mungkin dalam mencari tutorial akan kesulitan jika tidak tahu namanya. Itulah alasan utama mengapa saya tulis artikel ini, karena saya dulu sebagai blogger pemula juga mengalami hal yang sama. Mengenal Bagian-bagian Komponen Halaman Blog Di sini hanya akan menjelaskan beberapa saja yang mungkin namanya belum kamu diketahui. Breadcrumb Breadcrumb merupakan sebuah komponen yang menunjukkan (menginformasikan) dalam bagian apa halaman itu berada dan jenis apa halaman yang sedang di buka. Dalam