Banyak orang mengidamkan perut rata dan six pack. Bahkan ada juga yang rela membuang waktu dan uangnya untuk mengecilkan perut. Tentunya itu membutuhkan waktu yang lama.
Ada beberapa makanan yang dapat membantu mengecilkan perut dan terbukti ampuh meratakan perut dengan cepat. Dan tentunya juga diimbangi dengan pola makan yang sehat, serta olahraga yang teratur. Berikut 8 makanan yang bisa merampungkan perut dengan cepat.
Kacang Almond
Kacang almond bisa menjadi makanan sampingan bagi Anda yang menjalani diet. Kacang almond kaya akan serat anti oksidan, lemak yang baik dan, dan vitamin E. Serta kandungan zat besi, zinc, dan magnesium yang bagus untuk membangun jaringan otot.
Biji-Bijian
Karbohidrat tidak hanya ditemukan dalam nasi saja. Akan tetapi karbohidrat bisa didapat dari makanan lain, seperti tahu dan tempe yang diolah dari biji-bijian pilihan.
Biji-bijian juga bagus dalam pembentukan otot. Cobalah mengkonsumsi olahan biji-bijian untuk mempercepat pembentukan otot perut.
Sayur-Sayuran Hijau
Perut yang gendut tidak harus mengandung lemak, tetapi bisa saja terdapat kandungan gas yang tinggi dalam tubuh. Gas itu dapat dihilangkan dengan mengkonsumsi sayuran hijau, seperti bayam atau brokoli.
Kadar kalium yang tinggi ada pada sayur-sayuran hijau. Kadar kalium ini dapat mengeluarkan kandungan gas dalam tubuh dengan cepat.
Pisang
Kandungan kalium yang sangat tinggi juga terdapat pada buah pisang. Pisang juga memiliki karbohidrat yang berperan sebagai cadangan energi yang berguna saat Anda kelaparan. Anda bisa menjadikan pisang sebagai pencuci mulut atau camilan.
Buah Berry
Mungkin belum banyak yang tahu khasiat buah berry. Padahal buah ini kaya akan protein, vitamin C, karbohidrat, fosfor, antioksidan, dan antibakteri yang baik untuk tubuh.
Mengkonsumsi 35 gram buah berry tiap hari dapat membantu mengurangi jumlah kalori di setiap harinya. Anda bisa membuatnya menjadi minuman dan Anda dapat menambahkan sedikit yogurt.
Wortel
Buah wortel yang dapat membantu mendapatkan perut idaman. Karena kandungan serat, protein, yodium, vitamin A dan C dapat menjaga supaya tetap kenyang selama berjam-jam. Tentunya ini dapat mengurangi konsumsi makanan atau camilan dan menjaga program diet tetap aman.Campurkan wortel ke dalam olahan mie, sayur, dan daging. Atau menyantapnya secara langsung. Pastikan wortel dibersihkan dahulu dengan cara dicuci supaya kuman dan zat kimia yang menempel di kulitnya hilang.
Pepaya
Buah pepaya itu memiliki kandungan serat dan enzim alami yang sangat tinggi, sehingga membuatnya bagus untuk mempercepat proses pencernaan. Selai itu kandungan vitamin A & C, mineral, fosfor, dan zat besi yang bagus untuk tubuh.
Mengkonsumsi pepaya setiap hari dapat memperlancar BAB. Dengan BAB yang lancar maka perut akan terlihat rata.
Alpukat
Buah Alpukat dikenal memiliki kandungan lemak yang tinggi. Akan tetapi kandungan lemak dalam Alpukat merupakan lemak baik yang tidak akan membuat perut menjadi gendut. Lemak baik ini berfungsi untuk menunda rasa lapar serta dapat menetralkan gula darah – tentunya dapat terhindar dari penyakit diabetes.
Alpukat dapat anda jadikan sebagai buah minuman segar. Anda juga dapat menambahkan susu rendah kalori dan lemak, agar diet tetap berjalan lancar.
Jaga Pola Makan dan Rajin Berolahraga
Supaya lebih cepat mendapatkan perut yang langsing Kamu harus menjaga pola makan serta dikombinasikan dengan berolahraga.
Tidak hanya perut yang akan menjadi langsing, tapi dengan menjaga pola makan dan rajin olahraga dapat membuatmu tetap sehat dan tidak mudah terserang penyakit.
Komentar
Posting Komentar